Rabu, 25 Mei 2011
Ikatan Pelajar Persis: Trs: DAFTAR PESANTREN PERSIS INDONESIA
Ikatan Pelajar Persis: Trs: DAFTAR PESANTREN PERSIS INDONESIA: "1. Pesantren Persatuan Islam 1-2 Kota Bandung 2. Pesantren Persatuan Islam 3 Pameungpeuk Kabupaten Bandung 3. Pesant..."
Sabtu, 21 Mei 2011
Hajji Wada' jangan diartikan Hajji Terakhir
﴿كتاب المأمورات: باب التقوى: 75﴾
[75] الخامس : عن أبي أُمَامَةَ صُدَيّ بنِ عجلانَ الباهِلِيِّ رضي الله عنه قَالَ : سَمِعتُ رسولَ الله صلّى الله عليه و سلّم يَخْطُبُ في حجّةِ الوداعِ ، فَقَالَ : « اتَّقُوا الله وَصلُّوا خَمْسَكُمْ ، وَصُومُوا شَهْرَكُمْ ، وَأَدُّوا زَكاةَ أَمْوَالِكُمْ ، وَأَطِيعُوا أُمَرَاءكُمْ تَدْخُلُوا جَنَّةَ رَبِّكُمْ » . ( رواه الترمذي ، في آخر كتابِ الصلاةِ ، وَقالَ : حديث حسن صحيح ) .
72 – Kelima: Dari Abu Umamah yaitu Shuday bin 'Ajlan al-Bahili radiyallahu ‘anhu, ia berkata: "Saya mendengar Rasulullah s.a.w. berkhutbah dalam haji wada', kemudian beliau s.a.w. bersabda: "Bertaqwalah kepada Allah, kerjakanlah shalat lima waktumu, lakukanlah shaum dalam bulanmu (Ramadhan), tunaikanlah zakat harta-hartamu dan taatilah pemegang-pemegang pemerintahanmu, maka engkau semua akan dapat memasuki syurga Tuhanmu." (Diriwayatkan oleh Imam Termidzi dalam akhir kitab bab shalat dan ia mengatakan bahwa ini adalah Hadis hasan shahih).
تخريج الحديث:
أخرجه أحمد (22223/8)، و الترمذي (616) و الحاكم في "الإيمان" (19/1). و إسناده صحيح. ,روضة المتقين شرح رياض الصالحين: 1 : 116-.
شرح الحديث:
بدأ بالتقوى لأنها الأساس ؛ لتناولها فعل سائر المأمورات ، وترك سائر المناهي ، وعطف عليها ما بعدها وهو من عطف العام على الخاص ، والله أعلم. ,تطريز رياض الصالحين: 70 /-e-book
Beliau (Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam) memulai (sabdanya) dengan nasihat supaya bertaqwa karena sesungguhnya taqwa adalah pondasi untuk tercapainya perbuatan seluruh yang diperintahkan serta meninggalkan seluruh yang dilarang, serta penyandaran terhadap lafadz taqwa dari lafadz-lafadz setelahnya adalah termasuk ‘atfu al-‘am ‘ala al-khos (menyandarkan yang umum kepada yang khusus), wa Allohu A’lamu. -Tatriz Riyadus Shalihin: 70/ e-book,
قوله : "في حجّة الوداع" سمّيت بذالك لأنّ النبيّ ودع الناس فيها. و فيه جواز تسميتها بذالك من غير كراهة. ,روضة المتقين شرح رياض الصالحين: 1 : 116-.
Ungkapan : “ . . . “ dinamakan demikian karena sesungguhnya Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam mengucapkan selamat tinggal kepada manusia pada saat peristiwa itu. Serta penamaan ini boleh dengan tanpa menimbulkan kebencian. -Raudlatul Muttaqin syarh Riyadus Shalihin: 1: 116,
قوله صلّى الله عليه و سلّم : "و أطيعوا أمراءكم" فيما يرضى الله تعالى. و أمّا في غير ذالك فلا سمعا و لا طاعة. ,روضة المتقين شرح رياض الصالحين: 1 : 116-.
Sabda Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam “ . . . “ pada hal-hal yang Allah Ta’ala ridlai. Dan adapun pada yang selain itu, maka tidak ada kewajiban untuk mendegar dan tidak ada pula kewajiban untuk ta’at. -Raudlatul Muttaqin syarh Riyadus Shalihin: 1: 116, Wa Allahu A’lamu.
Mubahatsah Kitab___Riyadush Shalihin | 66
Sabtu, 14 Mei 2011
Kepada Para Facebooker
Kepada Para Facebooker:
PERMOHONAN BANTUAN DANA
HAFLAH IMTIHAN TH.AJARAN 2010/2011
PPI 224 & RA PERSIS 145 PANGALENGAN KABUPATEN BANDUNG
بسم الله الرحمن الرحيم
Salam ta'dzim kami sampaikan semoga gerak langkah perjuangan kita senantiasa berada dalam lindungan dan kasih sayang-Nya. Aamiin.
Dengan segala kerendahan hati kami sampaikan permohonan bantuan dana untuk penyelenggaraan Haflah Imtihan Tahun Ajaran 2010/2011 pada Pesantren Persatuan Islam 224 dan Raudlatul Athfal Persatuan Islam 145 Pangalengan.
Berdasarkan hasil musyawarah hari Jum'at tanggal 13 Mei 2011 besar anggaran dana yang harus diupayakan sebesar Rp. 5.200.000 (lima juta dua ratus ribu rupiah). Iuran santri hanya akan dapat memenuhi tuntutan anggaran dana tersebut sebesar Rp. 2.925.000 (dua juta sembilan ratus dua puluh lima ribu rupiah), itu pun jika seluruh santri lunas membayar. Maka kekurangan dana dari yang seharusnya disiapkan adalah Rp. 2.275.000 (dua juta dua ratus tujuh puluh lima ribu rupiah).
Maka melalui tulisan ini kami Panitia Haflah Imtihan PPI 224 & RA Persis 145 Th.Ajaran 2010/2011 bermaksud mengetuk hati ikhwan/akhwat untuk ikut mensukseskan acara ini dalam rangka upaya mensyi'arkan pendidikan Islam melalui tabligh akbar dan kesenian.
Berita Acara Musyawarah Haflah Imtihan PPI 224 & RA Persis 145 Th.Ajaran 2010/2011 dapat ikhwan/akhwat akses di hanafianshory.blogspot.com
Investasi Pendidikan anda ke:
Bank BRI Cabang/Unit : 3469 Unit Pengalengan Majalaya No.Rekening 3469-01-014773-53-3 a/n Hanafi Anshory (Konfirmasi sms ke 02291998302/Hanafi Anshory)
Bank bjb KCP Pangalengan No.Rekening 0013625956100 a/n Urwatul Wutsqa (Konfirmasi sms ke 02291998302/Hanafi Anshory)
Bank Mandiri KCP. Bandung Sumber Sari 13010 No.Rekening 130-00-1071100-3 a/n Euis Wari Hidayah (Konfirmasi sms ke 02291998302/Hanafi Anshory)
جزاكم الله خيرا كثيرا
Semoga Allah membalas dengan yang lebih baik dan lebih banyak.
wassalamu 'alaikum,
Panitia Haflah Imtihan Th.Ajaran 2010/2011 PPI 224 & RA Persis 145 Pangalengan
Ketua Pelaksana,
Euis Wari Hidayah.
Jumat, 13 Mei 2011
HAFLAH IMTIHAN 2010/2011 PPI 224 & RA PERSIS 145
BERITA ACARA MUSYAWARAH
RENCANA PENYELENGGARAAN
HAFLAH IMTIHAN TH. AJARAN 2010/2011
P E S A N T R E N P E R S A T U A N I S L A M 2 2 4
DAN RAUDLATUL ATHFAL PERSATUAN ISLAM 145
بسم الله الرحمن الرحيم
Pada hari Jum’at tanggal Tiga Belas Mei tahun Dua Ribu Sebelas telah diadakan Musyawarah Rencana Penyelenggaraan Haflah Imtihan Tahun Ajaran 2010/2011 Pesantren Persatuan Islam 224 Urwatul Wutsqa Loscimaung & At-Ta’wiyyah Mekarmulya dan Raudlatul Athfal Persatuan Islam 145 Al-Barokah yang diadakan di Masjid Urwatul Wutsqa Kampung Loscimaung RT 02 / RW 19 Desa Margamukti Kecamatan Pangalengan Kabupaten Bandung.
Musyawarah diikuti oleh 60 orang tua/wali santri beserta para tasykil PJ Persis & Persistri, Pimpinan PPI 224 dan Pimpinan RA Persis 145 dari 100 undangan yang telah disebar. Kemufakatan-kemufakatan yang dihasilkan dari musyawarah ini adalah sebagai berikut:
A. Tasykil Panitia Haflah Imtihan PPI 224 & RA Persis 145
1. Pelindung : Bidgar Pendidikan PC Persis Pangalengan
2. Penanggung Jawab : Pimpinan PPI 224 / RA Persis 145
3. Ketua Pelaksana : Pimpinan RA Persis 145
4. Sekretaris : Hanafi Anshory
5. Bendahara : Eulis Acun (Agus Udin) / Entin (Ajang Suardi)
6. Bidang-Bidang :
Ø Tabligh Akbar : Ade Rudianto
Ø MC Tabligh Akbar : Ade Rudianto
Ø Ketua Tim Kesenian : Wahyu S / Wiwin YH / Rully SM / Hamdani A
Ø Panggung & Kursi : Jajang Bejo
Ø Sound system : Jajang Bejo
Ø Atap & Tenda : Jajang Bejo
Ø Dekorasi Panggung : Jajang Bejo
Ø Dokumentasi : Jajang Bejo
Ø MC Kesenian : Ipah / Yani
Ø Penerima Tamu : Agus Udin
Ø Raport & Hadiah : Asatidzah
Ø Dana dan Usaha : Rukman Sopandi / Jajang Akin Sutisna
Ø Konsumsi : Enden S (Pendi S) / Yati Suryati
Ø Keamanan : Aang / Mamat
Ø Kebersihan : Santri PPI 224 Pangalengan
Ø Peralatan : Santri PPI 224 Pangalengan
B. Tempat Penyelenggaraan Kreasi Seni:
Berdasarkan hasil Musyawarah, tempat penyelenggaraan kreasi seni adalah Lapangan Voly Ball RW 20 Kampung Laksanamekar – Loscimaung.
C. Agenda Acara Haflah Imtihan PPI 224 & RA Persis 145
1. Waktu : Ahad, 03 Juli 2011 M / 1 Sya’ban 1432 H
2. Pukul : 13.00 WIB (Ba’da Dzuhur) hingga 21.30 WIB
3. Susunan Acara :
NO | WAKTU | ACARA | PELAKSANA |
1 | 13.00-13.15 | Pembukaan | MC Kesenian |
2 | 13.15-15.00 | Pentas Kreasi Seni v Santri RA Persis 145 v Santri PPI 224 | MC Kesenian Ketua & Tim Kesenian |
3 | 15.00-16.00 | SHOLISKAN | Seluruh peserta |
4 | 16.00-17.00 | Pentas Kreasi Seni v Santri RA Persis 145 v Santri PPI 224 | MC Kesenian Ketua & Tim Kesenian |
5 | 17.00-17.30 | Pembagian Hadiah v Peringkat kelas v Bea Siswa | Mudir PPI 224 Mudir At-Tawiyah Mudirah RA Asatidz/Asatidzah |
6 | 17.30-18.30 | Sholat Maghrib | Seluruh peserta |
7 | 18.30-19.00 | Pembagian Daftar Mukafaah v Santri RA 145 v Santri PPI 224 | Mudir PPI 224 Mudir At-Tawiyah Mudirah RA Asatidz/Asatidzah |
8 | 19.00-19.30 | Sholat Isya | Seluruh peserta |
9 | 19.30-21.00 | Tabligh Akbar | MC Tabligh Akbar Mubaligh |
10 | 21.00-21.15 | Penutupan Haflah Imtihan | MC Tabligh Akbar MC Kesenian |
D. Anggaran Dana Haflah Imtihan PPI 224 & RA Persis 145
1. Tabligh Akbar : Rp. 500.000
2. Panggung, Kursi, Tenda : Rp. 1.000.000
3. Dekorasi panggung : Rp. 300.000
4. Dokumentasi : Rp. 100.000
5. Hidangan meja tamu : Rp. 225.000
6. Hadiah : Rp. 390.000
7. Konsumsi santri : Rp. 585.000
8. Konsumsi orang tua/santri : Rp. 1.170.000
9. Keamanan : Rp. 50.000
10. Kebersihan : Rp. 50.000
11. Pembuatan proposal : Rp. 100.000
12. Lain-lain : Rp. 730.000
Total Anggaran : Rp. 5.200.000
E. Besar Nominal Iuran Santri
Iuran Santri pada Haflah Imtihan 2010-2011 adalah Rp. 25.000 (117 santri x Rp. 25.000 = Rp. 2.925.000), maka anggaran yang kurang adalah Rp. 2.275.000.
F. Macam Kesenian pada Haflah Imtihan 2010/2011 PPI 224 & RA Persis 145
1. Mars RA Persis
2. Mars RG-UG
3. Tarian
4. Drama musikal
5. Drama non musikal
6. Puisi
7. Peragaan busana muslim
8. Praktek shalat wajib
9. Praktek shalat mayit
10. Praktek adzan
11. Menyanyi
12. Do’a-Do’a
13. Hafalan surat-surat Al-Qur’an
14. Da’i cilik
15. Sisindiran
G. Tamu Undangan Haflah Imtihan PPI 224 & RA Persis 145
1. Ketua PC Persis Pangalengan
2. Bidang Pendidikan PC Persis Pangalengan
3. Ketua PC Persistri Pangalengan
4. Bidgar Pendidikan PC Persistri Pangalengan
5. Ketua RT 01 / RW 19
6. Ketua RT 02 / RW 19
7. Ketua RT 03 / RW 19
8. Ketua RT 04 / RW 19
9. Ketua RW 18
10. Ketua RW 19
11. Ketua RW 20
12. Ketua RW 21
13. Ketua RW 25
Loscimaung, 13 Mei 2011
Pimpinan Musyawarah Notula Musyawarah
ttd ttd
Dadang Muharram Hanafi Anshory
NIAT. 21052 NPA. 09.3371
Langganan:
Postingan (Atom)